. Story About KPOPs~: Album Super Junior Terlaris di Korea Sepanjang 2010! dan Personel SuJu Bicara Soal Kecelakaan Mobil ^^ Shinee - Minho -->

Senin, 07 Februari 2011

Album Super Junior Terlaris di Korea Sepanjang 2010! dan Personel SuJu Bicara Soal Kecelakaan Mobil ^^

Grup vokal asal Korea Selatan, Super Junior kembali menuai prestasi. Album mereka dinilai sebagai yang terlaris sepanjang 2010 di negaranya.

Hal tersebut dibuktikan Super Junior (SuJu) dengan merajai puncak album terlaris di Gaon Chart. Instansi terkait akan menggelar jumpa pers soal p
enghitungan album sepanjang 2010 hingga 2011 pada 9 Februari mendatang.

Grup vokal yang dianggotai 10 orang pria tampan itu berjaya berkat album 'Bonamana'. Penjualan album secara fisik juga digital dinilai lebih tinggi ketimbang musisi Korea lainnya. Namun penyanyi solo wanita G.NA, Kang Seung Yoon dan Lee Seung Chul juga mendapatkan penghargaan karena album mereka juga tak kalah laris.

"Kami akan merilis data akurat untuk keadilan analisis pasar musik. Setelah jumpa pers digelar, kami akan merilis semua data musik tersebut lewat situs kami," ujar juru bicara Gaon Chart dilansir All Kpop, Senin (7/2/2011).

Panitia Gaon Chart berencana untuk mengadakan acara penyerahan penghargaan. Para musisi Korea akan dilibatkan begitu pula dengan penulis lagu dan produser. Sayangnya hingga kini kapan acara tersebut digelar belum diketahui.

Gaon Chart adalah catatan tangga lagu nasional di Korea Selatan. Tangga lagu Gaon dijalankan oleh Korea Music Content Industri Association dan disponsori Kementrian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan. Tangga lagu ini serupa dengan tangga lagu Billboard.

karena post ini pendek, kukasih bonus deh.. 1 news lagi dibawah ini..

Dampak kecelakaan itu membuat Heechul tak bisa tidur dalam mobil lagi.

Super Junior (SuJu) adalah salah satu boyband asal Korea yang sedang digemari dan menjadi idola khususnya para remaja putri. Konser yang mereka gelar selalu dipenuhi penonton termasuk di Singapura.
Saat para idolanya ini seda
ng berada di luar panggung pun para fans langsung menyerbu para personel boyband yang lebih akrab disebut SuJu ini. Hal itu terjadi saat para penggemar pelantun 'Bonamana' ini mendatangi bandara Changi saat Suju ke Negeri Singa pada 28 Januari lalu.
Mereka sangat antusiasme melihat para bintang idolanya. Begitu melihat para personel boyband yang mulai aktif di industri musik Korea dari tahun 2005 ini, mereka langsung mengikutinya dengan menggunakan mobil lain sampai hotel.

Karena hebohnya, tabrakan pun terjadi. Tabrakan itu melibatkan tujuh mobil. Untungnya tidak ada yang terluka dalam kecelakaan itu termasuk dua personel SuJu, Leetuk dan Heechul.

Setelah kecelakaan itu, dua personel boyband akhirnya menceritakan pengalaman mereka soal insiden naas tersebut. Dalam wawancaranya Heechul mengatakan kecelakaan itu membuat dirinya teringat masa lalu.

"Saya kesakitan. Itu sangat mengerikan, dan saya pernah mengalami hal itu sebelumnya," kata Heechul dalam wawancaranya seperti dikutip dari HelloKPop, Rabu 2 Februari 2011.

Heechul menambahkan dampak kecelakaan itu membuatnya tak bisa tidur dalam mobil. Ia mengaku tak bisa menekuk kakinya dengan baik. Tetapi, mereka tak pernah mengeluh karena sadar itu adalah konsekuensi yang harus mereka terima sebagai selebriti. Hanya saja, ia juga mengkhawatirkan hidupnya.

Pada Agustus 2006 lalu, Heechul juga sempat mengalami kecelakaan usai menghadiri acara pemakaman ayah Donghae, salah satu personel SuJu lainnya. Tahun 2007, giliran SuJu yang mengalami kecelakaan. Sehingga wajar kalau mereka merasa trauma dengan peristiwa kecelakaan yang baru saja mereka alami.

"Jadi saya berharap tidak terjadi lagi peristiwa ini di masa depan. Kita sepakat bahwa penggemar tidak harus menguntit Kpop Idol seperti itu lagi karena berbahaya," pesannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar